Starter Kit Pack Untuk Hadapi New Normal

Kurang lebih sudah 2 bulan lamanya masyarakat Indonesia menjalankan WFH atau Work From Home, kini harus siap menghadapi New Normal.

Meskipun masih belum secara resmi, namun pemerintah sudah mempersiapkan tata cara hidup berdampingan dengan wabah virus covid 19.

Sebentar lagi, masyarakat Indonesia akan bersiap untuk hidup seperti biasa lagi ditengah wabah corona ini. Untuk mempersiapkan new normal, berikut adalah starter pack kitnya !

1. Selalu Gunakan Masker Ketika Keluar Rumah.

masker

Ketika keluar rumah, jangan pernah menganggap enteng, ah saya mau keluar beli bensin aja kok, ah saya mau ke beli snack sebentar aja di minimarket. Bila kalian, mengendarai kendaraan roda 4 dan kalian hanya sebagai penumpang, itu tidak masalah.

Namun, bila kalian turun menemui orang-orang asing, kalian tetap harus memakai masker, karena kita tidak tahu barangkali ada orang yang terkena covid 19.

Maka dari itu, saat menghadapi New Normal nanti, biasakan diri untuk memakai masker ya guys !.

2. Hand Sanitizer

hand sanitizer

Gunakan cairan antiseptik ini ketika berada di luar rumah. Setelah bersentuhan dengan benda asing, tangan orang lain, dll biasakan untuk menyemprot hand sanitizer di tangan kalian.

Bila ada kesempatan untuk cuci tangan, maka cuci tanganlah !

3. Tisu Basah & Kering.

tisu basah

Penggunaan tisu basah dan kering ini sangatlah penting bila kalian mempunyai kebiasaan memegang hidung atau area muka tanpa disadari. 

Karena ketika membuka pintu atau berjabat tangan, terkadang itu enggan menggunakan hand sanitizer atau mungkin lupa.

Fungsi tisu basah & kering adalah ketika hendak membuka pintu, menekan tombol lift.

4. Bawa Peralatan Makan & Minum Sendiri.

peralatan makan

Ini sangatlah penting bila kalian punya kebiasaan makan di luar rumah. Atau mungkin karena kesibukan kalian hingga tidak bisa pulang di jam makan, maka membawa peralatan makan sendiri adalah hal yang harus kalian lakukan.

5. Helm Pribadi.

helm pribadi

Buat kalian yang mempunyai kebiasaan menggunakan layanan jasa gojek, maka jangan sampai lupa untuk membawa helm pribadi. Selain lebih higienis, kalian tidak perlu risau karena hanya kalian yang memakainya.

Sekian starter kit pack yang bisa kalian jadikan referensi ketika akan menghadapi The New Normal nanti. Terimakasih.


0 Response to "Starter Kit Pack Untuk Hadapi New Normal"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel